Bukti Kurang Kuat, Ibra Lolos Sanksi

Zlatan Ibrahimovic (foto: Getty Images)MILAN – Federasi sepakbola Italia akhirnya memutuskan untuk menunda kasus striker AC Milan Zlatan Ibrahimovic. Sebab rekaman video untuk membuktikan apakah bersalah atau tidak, belum cukup dijadikan bukti.

Seperti diberitakan Soccerway, Jumat (23/12/2011), Ibrahimovic terancam hukuman larangan bertanding akibat mengeluarkan kata-kata hujatan usai mengalami kejang usus. Total Ibra mengucapkan perkataan yang tak patut dicontoh itu sebanyak dua kali pada saat Milan mengalahkan Cagliari 2-0.

Striker 30 tahun itu tertangkap kamera mengeluarkan kata hujatan dan Jaksa Federal Italia telah merilis pernyataan bahwa bukti dari rekaman televisi tidak akan dijadikan bukti ke pengadilan olahraga. Sebab elemen tersebut kurang mendukung untuk membuktikan eksperesi menghujat yang keluar dari mulut Ibra.

Kurangnya bukti suara yang keluar menjadi alasan mengapa elemen tersebut tidak cukup layak untuk dijadikan bukti. Meskipun dari gerak bibir mantan pemain Inter Milan dan Juventus itu mengeluarkan kata-kata menyerang.