Wenger Minta Maaf, Van Persie Lapang Dada

Arsene Wenger (Foto: Daylife)LONDON - Kekalahan besar 8-2 dari Manchester United hari Minggu lalu masih membayangi Arsene Wenger. Tak ayal pelatih asal Prancis ini kembali meminta maaf atas hasil tersebut, dan menegaskan akan membawa Arsenal bangkit di laga selanjutnya.

United memang melakukan pembantaian dalam laga tersebut karena menggelontorkan delapan gol, yang hanya bisa dibalas dua gol oleh tim asal London Utara itu. Arsene Wenger sebagai pihak yang merasa bertanggungjawab atas hasil tersebut meminta maaf atas hasil tersebut.

“Para fans tidak ingin melihat tim mereka seperti itu. Kami hanya bisa meminta maaf dan bangkit dengan kekuatan dan hasrat di laga selanjutnya. Skor besar sangat memalukan dan sulit untuk diterima tetapi saya tidak berpikir hal itu mempunyai arti yang spesial. Mereka selalu berada dalam keadaan yang spesial,” ujar Wenger dilansir dari Eurosport, Selasa (30/8/2011).

Sementara itu bagi Van Persie, kekalahan telak ini harus diterima dengan lapang dada oleh segenap elemen Arsenal. Kapten Arsenal itu mengakui United memang lebih baik dari timnya dan kondisi inilah yang harus dihadapi Arsenal.

“Bila anda melihat pada laga, itu adalah hasil yang jujur. Ini terdengar gila, tapi Manchester United memang lebih baik dibandingkan kami dan mereka menghukum kami dengan keras. Kami hanya tidak cukup bagus, Kami harus menghadapi itu” ungkap Van Persie dengan jujur.

Penyerang asal Belanda ini tidak ingin memakai alasan apapun untuk menanggapi kekalahan memalukan tersebut dengan mengatakan, ”Saya tidak berpikir kami bisa sembunyi dari cedera atau hukuman. Tidak ada alasan. Mereka (United) juga mempunyai pemain yang cedera, inilah sepakbola.”