Perundingan Final Copa del Rey Berujung Deadlock

Final Barcelona vs Athletic Bilbao belum dipastikan kapan dan tempatnya (Foto: Getty Images)MADRID – Setelah beberapa jam wakil-wakil Barcelona dan Athletic Bilbao duduk bersama membahas venue Final Copa del Rey, akhirnya keputusan tak membuahkan hasil positif. Keduanya sama-sama ‘ngotot’ untuk memenangkan opsi mereka masing-masing.

Sejak Estadio Bernabèu yang diwakili manajemen Real Madrid tak sudi menghelat final Piala Raja yang menghadirkan dua musuh politiknya, Barca (Katalan) dan Bilbao (Basque), kedua kubu mencoba mencari solusi awal tanpa melibatkan RFEF (PSSI-nya Spanyol).

Sebagaimana dilansir AS, Sabtu (3/3/2012), delegasi-delegasi Barca dan Bilbao bertemu di Las Rozas, Madrid, untuk mencari solusi, di mana tempat alternatif terbaik untuk menggelar final, 25 Mei mendatang.

Kubu Blaugrana sendiri, memberi opsi Estadio Vicente Calderon. Markas seteru tetangga El Real, Atlético Madrid. Barca menyarankan kandang Atlético karena masih ingin final terselenggara di ibukota.

Akan tetapi, kubu Los Leones ternyata tak sepakat. Pasalnya mereka bersikeras ingin final diadakan di Estadio de la Cartuja, Sevilla. Bahkan mereka juga ingin laga final dimainkan lima hari lebih awal dari yang disarankan kubu Barca (25 Mei). Mereka ingin partai final dimainkan 20 Mei.

Hasil deadlock ini pun mengundang RFEF kembali campur tangan. Demi kenetralan dan kebaikan bersama, dewan direksi RFEF akan mengambil alih keputusan venue dan hari perhelatan final dan itu akan segera dipastikan, Selasa mendatang.