Giaccherini Dahulukan Juve daripada Timnas Italia

Emanuele Giaccherini / DaylifeTURIN - Gelandang serang Juventus, Emanuele Giaccherini bersikap dingin tentang kemungkinan dirinya dipanggil oleh Timnas Italia. Giaccherini memang belum pernah dipanggil Azzurri, tapi belakang muncul kabar ada peluang untuknya dipanggil oleh pelatih Cesare Prandelli.

"Jangan bercanda tentang tim nasional Italia," kata Giaccherini kepada Corriere dello Sport seperti dilansir Football-Italia, Jumat (27/1/2012). "Saya hanya berkonsentrasi pada Juventus untuk saat ini,” lanjutnya.

"Hanya jika saya melakukannya dengan baik bersama Bianconeri, maka mungkin suatu hari saya bisa dipanggil oleh bos Cesare Prandelli," ungkapnya.

Giaccherini diboyong melalui status kepemilikan bersama dengan Cesena di musim panas lalu. Pelatih Juve Antonio Conte menggaetnya untuk memperbanyak pilihan di lini tengah.

Namun, Giaccherini belakangan mulai dipercaya untuk mengisi posisi lini tengah yang lebih sentral sebagai pengganti Claudio Marchisio. Namun, dirinya menolak untuk dibandingkan dengan Marchisio.

"Saya tidak suka perbandingan," ujar Giaccherini. "Claudio pemain hebat dan bermain bersamanya adalah sebuah motivasi dan hal yang membanggakan bagi saya,” tandasnya.